thumb

Donor Darah Bagian dari Program KORPRI Kota Pontianak

Pontianak - Bertempat di PMI Kota Pontianak, Kamis (27/11/2025) Dewan Pengurus KORPRI Kota Pontianak mengadakan kegiatan Donor Darah. Mengingat dalam laporan lokal, kebutuhan darah di PMI Kota Pontianak terbilang tinggi — banyak pasien memerlukan transfusi darah, baik pada kondisi darurat maupun atas dasar medis rutin (misalnya thalassemia). Maka Dewan Pengurus KORPRI Kota Pontianak mengagendakan kegiatan Donor Darah dalam rangkaian kegiatan HUT KORPRI ke 54. Kegiatan donor darah yang dilaksanakan oleh Dewan Pengurus (DP) KORPRI Kota Pontianak memiliki sejumlah manfaat strategis, baik bagi masyarakat maupun bagi anggota KORPRI sendiri.

“Program donor darah merupakan wujud nyata pengabdian ASN di luar tugas pelayanan publik. Ini menunjukkan bahwa KORPRI tidak hanya fokus pada peningkatan kinerja birokrasi, tetapi juga berperan aktif dalam kegiatan sosial dan kemanusiaan,” jelas Amirullah selaku Ketua Dewan Pengurus KORPRI Kota Pontianak.

Kegiatan donor darah tentunya berkontribusi langsung dalam memenuhi kebutuhan darah di PMI Kota Pontianak. Ketersediaan darah yang cukup sangat penting untuk penanganan pasien darurat, operasi, persalinan, maupun penyakit yang membutuhkan transfusi rutin.

Lebih lanjut Amir menjelaskan, “Partisipasi aktif ASN dalam aksi sosial memperkuat kepercayaan publik terhadap Pemerintah Kota Pontianak. Kegiatan ini menjadi salah satu bukti bahwa ASN hadir dan peduli terhadap kebutuhan masyarakat,”

Kegiatan donor darah yang melibatkan ASN dari berbagai perangkat daerah menumbuhkan rasa kebersamaan, kekompakan, serta memperkuat semangat korps di lingkungan KORPRI.

Salah seorang Petugas PMI Kota Pontianak menjelaskan bahwa, “donor darah juga memiliki manfaat kesehatan bagi ASN yang berpartisipasi, antara lain memperlancar sirkulasi darah, membantu pemeriksaan kesehatan awal (cek HB, tekanan darah, dan kondisi fisik), mengurangi risiko penyakit tertentu apabila dilakukan secara rutin.

 

Dengan dilaksanakannya kegiatan donor darah KORPRI Kota Pontianak berharap dapat berkontribusi dan membantu PMI menjaga ketersediaan darah yang aman dan cukup. Ini menjadi bagian dari upaya pemerintah untuk meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di Kota Pontianak.

Setiap Tahun pada saat HUT KORPRI, KORPRI Kota Pontianak selalu menggelar kegiatan donor darah. Sehingga Donor darah menjadi salah satu rangkaian kegiatan peringatan Hari Ulang Tahun KORPRI. Momentum ini tentunya mempertegas peran KORPRI sebagai organisasi yang tidak hanya berfokus pada profesi ASN, tetapi juga pada kepedulian sosial.

Kegiatan Donor darah juga memupuk solidaritas sosial, menanamkan rasa kepedulian di kalangan ASN dan masyarakat umum serta memperkuat peran KORPRI sebagai badan sosial kemanusiaan.

 

(FdL/Risk/TPWBKPSDM)